Rabu, 24 September 2008

Jelang Idul Fitri

Tidak terasa, 7 hari lagi kita selesai menjalankan ibadah di bulan ramadhan ini. Bulan yang selalu dinanti, selalu dirindukan oleh setiap insan yang beriman dan ingin menabung pahala sebanyak2nya. Apa kita sudah merasa cukup dengan semua ibadah yang telah kita jalani selama hidup kita? Tidak akan pernah cukup untuk menyeimbangkan dengan dosa2 yang telah kita pupuk dari kecil. Tak ada yang tau seberapa besar pahala dan dosa kita. Hanya Allah ta'ala yang akan memutuskan nanti. Tak ada yang tau ibadah kita mana yang diterima Allah. Kita sendiri tidak tahu apakah kita sudah benar menjalankan ke 5 rukun islam dan meyakini Rukun Iman. Jika kita sering mengucapkan dan mendengar kalimat syahadat dan kalimat tauhid, tapi pada kenyataannya kita sendiri sering melakukan hal2 yang bertentangan dengan kalimat itu. Dengan percaya kepada selain Allah. Masih ada mitos2 serta tradisi adat yang bertentangan dengan kepercayaan kita kepada Allah...






Terlepas dari itu semua..hanya kita yang bisa memutuskan dengan memanfaatkan karunia berupa akal dan pikiran. IQ tidak menghalangi kita untuk mencari kebenaran ke jalan yang benar. Karena Allah senantiasa akan membimbing kita ke jalan yang benar, jika kita benar2 mencari kebenaran menuju surga-Nya.Amin.






Marilah kita beramai2 berlomba mencapainya dengan terus khusuk beribadah dan menabung pahala sebanyak2nya tanpa mengharapkan pamrih duniawi di 7 hari terakhir di bulan suci ini. NO LIMIT 4 TICKET 2 HEAVEN. GOOD BYE HELL ,C U IN HEAVEN (AMIIIIIN...)






Menjelang hari kemenangan...

Setelah beribadah penuuh sebulan
Terhindar dari godaan syetan
Yang terikat di bukan ramadhan


Akankah kita jadi pemenang?
Jika tak dapat melawan godaan di bulan ramadhan...
Yang kita rasa hanya Lebaran...
Bukan Idul Fitri teman..

Namun ibadah kita tetap jalan
Harapan sampai tujuan
Dengan kerendahan hati seorang insan
Kami mengucapkan.....

Selamat Idul Fitri

1 Syawal 1929 H

Mohon Maaf Lahir & Batin














Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Masukkan Komentar Anda